SARGA.CO - Tahun 2025 meninggalkan banyak momen-momen terbaik dari kejuaraan pacuan kuda yang digelar dalam rangkaian Indonesia's Horse Racing (IHR). Tak hanya lahirnya kuda ketiga peraih Triple Crown Indonesia, dunia pacuan kuda Indonesia makin dikenal luas berkat kehadiran para pesohor.
Sementara dari lintasan pacu, penonton disuguhkan salah satu momen menegangkan saat kuda Dominator dan Princess Gavi nyaris finish bersamaan di salah satu kelas balapan.
Nah untuk kembali mengingatkan kenangan-kenangan manis di tahun ini, berikut adalah 5 Best Moment's of The Year yang dirangkum tim SARGA.CO.
Masih ingat dengan pacuan Kelas A Super Sprint 1.300 meter pada Kejuaraan IHR: Kejurnas Pacuan Kuda PORDASI ke-59 Seri II? Perlombaan yang berlangsung di Lapangan Pacuan Sultan Agung DI Yogyakarta itu menghadirkan laga panas antara kuda Dominator dan Princess Gavi
Sebagai race utama, kelas A Super Sprint ini menghadirkan drama yang berlangsung dari awal pacuan hingga garis finish. Drama pertama dimulai saat start dimulai.
Dominator memulai balapan dengan sempurna dan berhasil leading di barisan pertama. Sementara Princess Gavi kurang beruntung dan meski mengawali pacuan dari posisi terakhir. Namun kondisi mulai berubah saat 300 meter jelang finish.
Di tikungan terakhir, Princess Gavi mulai menunjukan statusnya sebagai strong finisher. Di trek lurus, Princess Gavi yang melaju seperti kuda yang sedang terbang ini berhasil menyusul posisi kedua dan ketiga untuk bersaing dengan Dominator.
Drama kedua terjadi saat finish line. Princess Gavi dan Dominator nyaris finish bersamaan hingga dewan juri harus memutuskan pemenangnya lewat foto finish. Dari foto terlihat Princess Gavi finish terlebih dahulu dengan perbedaan jarak hanya moncong kuda.
Momen ini menjadi penutup yang meriah di IHR: Piala Raja Hamengku Buwono X yang berlangsung pada 9 November 2025.
Usai Cos Race Yogyakarta-Kinen yang berlangsung dalam dua balapan, komunitas Uma Musume Indonesia menggelar euforia kemenangan.
Lapangan Pacuan Kuda Sultan Agung pun berubah menjadi panggung selebrasi dengan sejumlah cosplayer melakukan aksi selebrasi dalam kostum yang seragam.
Masih ingat kala Jakarta mendadak dilanda demam pacuan kuda. Berlangsung pada Februari-Maret 2025, SARGA.CO menghadirkan keseruan pacuan kuda di ibu kota Jakarta.
Halte transportasi publik Jakarta dari TransJakarta hingga stasiun hadir dengan beragam poster pacuan kuda. Kehadirannya menemani perjalanan harian sambil menebarkan semangat pacuan kuda ke seluruh kota.
Suasana kejuaraan pacuan kuda saat seri BNI IHR: Triple Crown Seris 1 & Pertiwi Cup berbeda dari biasanya.
Digelar pada 20 April 2025, lintasan pacu berubah menjadi ajang bertemunya para selebriti dengan pecinta olahraga pacuan kuda di Tanah Air.
Nama-nama pesohor terkenal seperti Dion Wiyoko, Valerie Thomas, Richard Kyle, Judik, Bobon Santoso dan Arlinda turun ke lintasan pacu untuk menyapa para penggemar pacuan kuda. Kehadiran mereka menambah semarak suasana di lintasan
Tahun 2025 merupakan era kejayaan bagi Kasmaran. Kuda betina warna jragem ini menjadi pengusaha Kelas F - 1.000 meter. Kuda hasil perkawinan Leonardo Eclipse dan induk Emping Perdana ini mencatat lima kemenangan beruntun di kelas tersebut.
Kasmaran tampil sebagai juara di berbagai ajang IHR seperti Piala Raja Hamengku Buwono X, Kejurnas Pacuan kuda PORDASI ke-59 Seri II, Merdeka Cup, Indonesia Derby, serta Indonesia's Horse Racing Cup.
Install SARGA.CO News
sarga.co