SARGA.CO - Setelah melalui tahap pendaftaran dan pengukuran kuda, hasil pengundian gate (drawing) Indonesia’s Horse Racing (IHR) Piala Raja Hamengku Buwono X 2025 akhirnya sudah diterbitkan panitia pelaksana pada Selasa, 4 November 2025.
Jelang lima hari menuju perlombaan sesungguhnya di Lapangan Pacuan Kuda Sultan Agung Bantul, DI Yogyakarta, para peserta kini bisa memantau para lawan yang akan menjadi pesaingnya di pacuan sekaligus mempersiapkan strategi terbaik.
Dikutip dari laporan hasil drawing IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025, sebanyak 120 ekor kuda akan bertanding di 18 kelas perlombaan.
Dijadwalkan race pertama akan berlangsung pada pukul 08.00 WIB dan diakhiri dengan race ke-18 yang direncanakan berlangsung pukul 15.25 WIB.
Sebanyak 120 ekor kuda tersebut datang dari 12 daerah yaitu Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, DK Jakarta, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Nusa Tenggara Timur, Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Sulawesi Selatan.
Sejumlah kuda andalan akan hadir menyemarakkan kejuaran bergengsi ini di antaranya Princess Gavi, Naga Sembilan, Naura Ayu, Dominator, King Naura, Wulan Nuangan, P. Super Montong, Kasmaran, serta Merkava.
Ajang ini terbagi ke dalam dua kelompok besar yaitu Pacuan Kelompok Umur dan Pacuan Kelompok Tinggi.
Dari kelas 2 tahun perdana yang menjadi ajang debut bagi kuda-kuda muda, hingga kelas elite terbuka, semua mata akan tertuju pada lintasan 800 hingga 2.000 meter yang menentukan siapa yang tercepat di Lapangan Pacuan Sultan Agung.
Sebagai ajang bergengsi jelang akhir tahun, IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025 menyediakan total hadiah bernilai fantastis yaitu mencapai Rp1 miliar.
Tiga kelas di antaranya akan mempertandingkan pacuan kuda dengan hadiah terbesar yaitu 1. Kelas 3 Tahun Derby Div. I 1.400 Meter dengan total hadiah Rp110 juta, Kelas Terbuka Sprint 1.300 Meter berhadiah total Rp100 juta, dan kasta tertinggi Kelas Terbuka (HB-X CUP) 2.000 Meter yang menyediakan total hadiah senilai Rp200 juta.
Setelah proses drawing selesai digelar, kini 120 ekor kuda tinggal bersiap untuk bertempur di perlombaan sesungguhnya yang akan digelar pada Minggu, 9 November 2025.
So, jangan sampai ketinggalan keseruan dan kejutan-kejutan yang bisa hadir di kejuaran IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025.
Install SARGA.CO News
sarga.co